get app
inews
Aa Text
Read Next : Andika Perkasa Hadiri Rakercabsus PDIP Sukoharjo, Etik Suryani Turut Menyambut

Kejuaraan Pencak Silat SH Terate Cup Jateng dan DIY di Purbalingga Sukses Dilaksanakan

Minggu, 18 Desember 2022 | 17:18 WIB
header img
Event kejuaraan pencak silat SH Terate Cup di Purbalingga (FOTO: iNews)

PURBALINGGA, iNewsSragen.id - Perguruan pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Purbalingga mengadakan pertandingan se-Jateng dan DIY di GOR Mahesa Jenar Purbalingga selama 3 hari yaitu sejak tanggal 16-18 Desember 2022.

Diikuti oleh pesertanya sebanyak 180 peserta yang terdiri dari berbagai kontingen, dari Kabupaten dan wilayah DIY .

Dalam acara tersebut juga dihadiri AKBP (purn) Sapto Yohanis, SH., MH, Ketua SH Terate Cabang Banjarnegara, Ketua SH Terate Cabang Banyumas, dan perwakilan dari SH Terate Cabang lainnya.

Ketua panitia SH Terate Cup, Agung Pramono saat diwawancarai awak media menyampaikan bahwa tujuan dari event SH Cup tersebut adalah yang pertama untuk pencarian bibit atlit berkualitas dan mumpuni untuk menyambut bilamana adanya event berikutnya, dan yang kedua adalah untuk mewadahi para anggota (warga) SH Terate yang mempunyai hobi bertarung supaya tidak menjadi petarung jalanan/liar.

Ditambahkan Agung sebagai ketua panitia dan sekaligus sebagai ketua cabang SH Terate Kabupaten Purbalingga, "kita optimis untuk tahun depan Cabang Purbalingga akan mengadakan event yang lebih besar yaitu SH Cup se-Jawa-Bali," ungkap Agung disaat memberikan sambutan penutupan acara tersebut.

Ditempat yang sama, disampaikan oleh Abdul Aziz, MT sebagai salah satu wakil ketua 2 SH Terate Cabang Brebes dan sekaligus sebagai Kepala Pelatih atlit IPSI Kabupaten Brebes, "Event SH Cup se-Jateng dan DIY ini sangat luar biasa, ternyata di Kabupaten Purbalingga ada banyak potensi atlet yang terpendam, diharapkan melalui event SH Cup ini bermunculan Atlet yang mumpuni. Cabang Purbalingga termasuk cabang yang berani untuk mengadakan event besar ini dikarenakan event SH Cup se-Jateng dan DIY baru pernah dilaksanakan semenjak 6 tahun terakhir," ungkap Abdul Aziz. 

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut