Peserta dari Berbagai Kota, Pameran dan Kontes Bonsai di Sukoharjo Dibuka Bupati

Nanang SN
Bupati Sukoharjo Etik Suryani membuka pameran dan kontes bonsai nasional Kalpataru III.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARHJO,iNewsSeagen.id  -  Menampung animo penggemar tanaman hias jenis bonsai di Kota Makmur, Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Sukoharjo menggelar pameran dan kontes bonsai Kalpataru III di kawasan Stadion Merdeka, Jombor,  Sukoharjo.

Kegiatan berskala nasional itu diikuti peserta dari berbagai penjuru kota di Indonesia, bahkan juga ada penggemar bonsai yang datang dari Italia, meskipun hanya sekedar melihat.

Bupati Sukoharjo Etik Suryani yang hadir langsung membuka kegiatan, menyampaikan apresiasinya kepada Pengurus PPBI Cabang Sukoharjo yang telah menggagas kegiatan dengan menghadirkan banyak peserta.

"Semoga semua rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan mampu memberikan manfaat bagi kita semuanya," kata Etik saat membuka kegiatan pada, Sabtu (8/7/2023).

Dalam kesempatan itu, Bupati juga mengucapkan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta pameran, yang sudah berkenan berpartisipasi untuk mengikuti kegiatan.

"Bonsai merupakan miniatur tanaman yang mempunyai nilai seni yang indah, nilai ekonomis untuk diperjual belikan, serta memberikan manfaat edukatif atau pengetahuan tentang jenis pohon yang ada di dunia melalui pembuatan dan dibentuk miniatur," ucap Bupati

Oleh karena itu, lanjut Bupati, pameran bonsai seperti ini sangat diperlukan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap seni tanaman bonsai, dan juga sebagai ajang para pecinta bonsai untuk unjuk kreativitas.

"Kegiatan ini juga dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Sukoharjo yang ke 77 Tahun 2023," ujarnya.

Diketahui, PPBI Cabang Sukoharjo menyelenggaran pameran dan kontes bonsai nasional KALPATARU III itu dengan mengusung tema “Semangat Bonsai Menuju Ekonomi Kreatif”.

"Semoga dengan pameran ini dapat meningkatkan semangat pecinta bonsai, baik yang berada di Kabupaten Sukoharjo, maupun yang berada di daerah-daerah di seluruh Indonesia," kata Etik.

Ia berharap agar para pecinta bonsai untuk terus berkarya meningkatkan pemahaman dan wawasan terhadap seni bonsai yang terus berkembang, serta terus menjaga kelestarian lingkungan alam yang merupakan sumber informasi dan inspirasi dalam berkarya tanpa harus merusaknya.

"Tingkatkan solidaritas saling berbagi pengetahuan dan kreatifitas serta menjalin tali silaturahmi antar sesama penggemar dan pecinta bonsai," pungkas Etik.

Editor : Joko Piroso

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network