SRAGEN, iNewsSragen.id - Pembangunan cor beton jalan yang terletak di Kampung Taman Asri RT.31 A, Kelurahan Kroyo, Kacamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen diduga tidak sesuai spek mutu beton.
Hal itu diketahui sesuai hasil dari pengececkan dengan Hammer Test yang menunjukan hasil mutu tidak mencapai FC.25 MPa atau di konversi ke (Kg/cm²) tidak mencapai K.300.
Diketahui, saat pengerjaan proyek tidak terpasang papan informasi pekerjaan proyek di lokasi sehingga masyarakat tidak bisa memantau pekerjaan tersebut.
Lurah Kroyo, Firman Lugas Argadinata, S.STP saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya mengerjakan proyek tersebut melalui pihak ketiga (rekanan). Lugas menyebut bahwa dalam pengerjaan beberapa proyek yang ada kelurahan Kroyo memang dikerjakan oleh pihak ketiga karena alasan teknis.
"Kemampuan teknis, terkait administrasi juga, kalau dipihak ke tiga sesuai dengann spek dan bisa memperbaiki kinerjanya. Anggaran pemerintah jangan dicoba-coba, kalau di kelurahan harus lebih hati-hati, karena kelurahan nginduknya di kecamatan," paparnya.
Lugas berpendapat, kualitas dan mutu yang dikerjakan oleh pihak ketiga bisa terjamin, karena sebelumnya pihaknya telah mengamati dari kelurahan-kelurahan yang lain.
"Rekanan mekanisme teknisnya melihat dulu pihak ketiga, informasi dari kelurahan-kelurahan atau desa, yang menurut administrasi yang sudah mumpuni," pungkasnya.
Editor : Sugiyanto
Artikel Terkait