get app
inews
Aa Read Next : Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas, Atraksi Puluhan Kelompok Polisi Cilik Memukau Penonton

Perayaan HUT RI ke-78 di Mapolres Sragen, Dihibur Penampilan 30 Polisi Cilik

Sabtu, 26 Agustus 2023 | 00:28 WIB
header img
Sebanyak 30 siswa dari SDN 4 Sragen tampil sebagai "polisi cilik" di Mapolres Sragen, Jumat (25/8/2023). Foto:iNews/Joko P

SRAGEN, iNewsSragen.id - Sebanyak 30 siswa dari SDN 4 Sragen tampil sebagai "polisi cilik" di Mapolres Sragen, Jumat (25/8/2023). Sebuah acara yang berhasil memukau berbagai pimpinan daerah, termasuk Bupati, Kapolres, dan pimpinan daerah Sragen lainnya.

Para siswa ini memperlihatkan kemampuan mereka dalam melakukan gerakan baris-berbaris dengan variasi yang rumit, mengenakan seragam polisi lalu lintas lengkap dengan atributnya.

Mereka adalah anggota grup Polisi Cilik Polres Sragen dan merupakan binaan dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sragen. Pembinaan polisi cilik ini bertujuan untuk mengenalkan peran polisi kepada anak-anak sejak dini.

Selain itu, kegiatan ini juga mengajarkan mereka tentang disiplin berbaris (PBB) dan 12 Gerakan Pengaturan Lalu Lintas. Tim ini juga sering dikirim untuk mengikuti lomba-lomba lalu lintas.

Kapolres Sragen, AKBP Jamal Alam mengatakan, kegiatan olahraga bersama ini tidak hanya merupakan acara seremonial semata, tetapi juga memiliki tujuan untuk memperkuat hubungan dan kerja sama antarpimpinan daerah. Lokasi acara bergantian, dan kegiatan ini sebelumnya telah diadakan di Markas Yonif 408/Suhbrastha pada Hari Jadi ke-27 Sragen. Kali ini, acara ini diadakan dalam rangka perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan RI.

Kapolres Sragen, menjelaskan bahwa acara tersebut juga memiliki tujuan untuk membangun solidaritas antarpimpinan daerah, memperkuat kemitraan instansi dalam menghadapi Pemilu 2024. Dalam persiapan Pemilu 2024, kerjasama dan kolaborasi dalam pengamanan sangat diperlukan. Polres Sragen telah mempersiapkan pengamanan dan simulasi menghadapi potensi kerusuhan.

Selain acara baris-berbaris dan gerakan lainnya, acara tersebut juga mencakup berbagai lomba. Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, terlihat senang karena berhasil memenangkan lomba tarik tambang bersama personel polisi. Ia menyatakan bahwa kegiatan olahraga bersama seperti ini sudah lama dilakukan untuk menyatukan pimpinan daerah dalam menghadapi Pemilu 2024, pungkas Kapolres..

 

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut