Berburu Kandidat Karyawan, PT Unimax Traktor Indonesia Datangi Sekolah Vokasi UMS

Nanang SN
Kunjungan perwakilan PT Unimax Traktor Indonesia di sekolah vokasi UMS. Foto: iNews/Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Sekolah Vokasi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menerima kunjungan dari PT. Unimax Traktor Indonesia untuk membahas kerjasama dalam mencari calon karyawan dan sebagai media pembelajaran praktik lapangan.

Kunjungan yang diterima oleh Wakil Direktur Sekolah Vokasi UMS, Amin Sulistyanto itu berlangsung di Gedung Sekolah Vokasi UMS, Sukoharjo pada, Senin (6/2/2023)

Herman E., Krisdaryanto perwakilan dari PT. Unimax Traktor Indonesia mengatakan, bahwa Vokasi UMS menjadi salah satu referensi perguruan tinggi untuk mendapatkan calon karyawan di tempatnya.

"Tujuan kami datang ke UMS ini untuk mencari kandidat atau calon karyawan tetap di bagian mekanisme terutama untuk support produk-produk kami," ungkap Herman.

Ia juga menerangkan, kunjungan ini merupakan tindak lanjut serta mencari informasi seberapa jauh Vokasi UMS dalam menyiapkan calon-calon mekanik atau teknisi yang mereka butuhkan.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network