Kabar Duka: Nanang Personel Drummer Kaktuz Band Asal Sragen Meninggal Dunia

Joko Piroso
Drummer Kaktuz Band Nanang (35) menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu (25/3/2023) Pukul 13.30 WIB. Istimewa. Foto: Facebook

SRAGEN, iNewsSragen.id - Kabar duka datang dari group musik Kaktuz Band asal Sragen. Drummer Kaktuz Band Nanang (35) menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu (25/3/2023) Pukul 13.30 WIB

Kepada Wartawan Kholis gitaris Band Kaktuz membenarkan kabar tersebut.

“Iya benar, saya dapat kabar tadi sekitar jam 1.30 wib,” kata Kholis.

Menurut gitaris Band Kaktuz Kholis mengatakan, Nanang memang sudah sakit sejak empat bulan yang lalu, dan para personil band Kaktuz yang lain juga sempat mendatangi Nanang di rumahnya yang berada di Desa Cangkol, Kecamatan Plupuh, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah tersebut.

“Kalau sakit sekitaran tiga atau empat bulan ini, awalnya sakit mata dan sakit pinggang itu dikeluhkan pada saat kita mendatangi dia di rumahnya,” katanya.

Jenazah Nanang rencananya akan dimakamkan sore ini dan masih menunggu keluarga, saudara dan teman temannya yang hendak melayat.

Group band Kaktuz sendiri berdiri dari perkumpulan anak anak muda kecamatan Plupuh, Sragen dengan digawangi Anwar ( Vokalis), Cholis ( Gitar ), Agas (Gitar Bass) dan Nanang sebagai Drummer. Meski sudah hampir 20 tahun berdiri, group band ini terbilang sangat kompak.

Group musik kaktuz band, yang berasal dari kabupaten Sragen ini terkenal dengan lagu lagunya yang hits berjudul Bukan Cinta Pertama (BCP), Februari, Tisa, Melupakanmu, Inginku, Kembalilah, Percuma, Tanpa Hadirmu dan masih banyak lainnya.

 

Editor : Joko Piroso

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network