Kabar Duka, Usai Olahraga Ketua DPRD Tapanuli Utara Meninggal Dunia

Sugiyanto
Foto: Poltak Pakpahan (57) Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).

TAPUT, iNewsSragen.id - Poltak Pakpahan (57) Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) meninggal dunia setelah menjalani pertolongan darurat di unit instalasi gawat darurat Rumah Sakit Umum Daerah Tarutung, Rabu (7/9/2022). Poltak Pakpahan diketahui sebelumnya usai berolahraga pagi.

"Pertolongan darurat maksimal telah dilakukan sejak pasien tiba di IGD pukul 07.15 WIB, pagi tadi," kata Direktur RSUD Tarutung, Janri Aoyagie Nababan, Rabu (7/9/2022).

Dikatakan, pasien tiba di ruang IGD dengan kondisi tidak sadarkan diri dengan warna wajah lebam mayat. Berdasarkan pengakuan pihak keluarga kepada pihak rumah sakit, pasien seketika jatuh saat istirahat, ngorok dan tidak sadarkan diri seusai olahraga pagi.

"Setelah tiba di IGD langsung dilakukan resusitasi jantung paru selama 10 siklus serta pemberian oksigen, namun pasien tidak merespon," ujar Janri.

Poltak Pakpahan dinyatakan meninggal dunia atau exitus di depan keluarga pasien dan perawat sekira pukul 07.28 WIB.

 

Editor : Joko Piroso

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network