BPJS Ketenagakerjaan Sosialisasi di Gatak Sukoharjo, Sasarannya Masyarakat Pekerja Desa Krajan

Nanang SN
Penyerahan santunan JKM disela sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan di Desa Krajan, Gatak, Sukoharjo. (Foto: Istimewa)

Anggoro Ari Nurcahyo selaku Kepala BPJS ketenagakerjaan Pratama Sukoharjo mengatakan, bahwa saat ini BPJS km
Ketenagakerjaan fokus dan masif melakukan sosialisasi dari desa ke desa guna meningkatkan cakupan perlindungan masyarakat pekerja di ekosistem desa khususnya di Kabupaten Sukoharjo.

"Kami terus berkomitmen untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan desa untuk kesejahteraan pekerja di Kabupaten Sukaharjo," katanya dalam keterangannya kepada awak media, Sabtu (22/7/2023)

Dalam kesempatan itu, Kades Krajan dan Kepala BPJS ketenagakerjaan Sukoharjo didampingi agen Perisai mitra resmi BPJS Ketenagakerjaan di Desa Krajan menyerahkan secara simbolis santunan Jaminan Kematian (JKM) kepada dua ahli waris almarhum Sunardi Hadi Miyarjo (Satlinmas Desa Krajan) dan Almarhum Wiratno (pekerja informal atau pedagang).

Dua warga Desa Krajan itu telah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan dengan total pemberian santunan sebesar Rp84 juta. 

Editor : Sugiyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network