Operasi Zebra Candi 2023, Polres Sragen Fokus Menjaga ketertiban dan keselamatan Lalu Lintas

Joko Piroso
Polres Sragen telah menggelar apel gelar pasukan operasi Zebra Candi 2023 pada Senin, (4/9/2023).Foto:iNews/Joko P

SRAGEN, iNewsSragen.id - Polres Sragen telah menggelar apel gelar pasukan operasi Zebra Candi 2023 pada Senin, (4/9/2023), dalam rangka menjaga ketertiban dan keselamatan lalu lintas menuju pemilu damai 2024. Apel ini berlangsung di lapangan Wirapratama Polres Sragen dan melibatkan sebanyak 350 personil dari berbagai instansi, termasuk Polisi, TNI, satpol PP, Dishub, Denpom, dan Propam.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Ahmad Luthfi, yang diwakili oleh Wakapolres Sragen Kompol Iskandarsyah, menyampaikan bahwa gelar pasukan ini bertujuan untuk mengukur kesiapan personil dan sarana pendukung dalam rangka operasi Zebra tahun 2023. Operasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas dengan mengurangi kecelakaan, korban jiwa, dan pelanggaran lalu lintas.

Dalam sambutannya, Irjen Ahmad Luthfi juga mencatat statistik kecelakaan lalu lintas dari tahun sebelumnya. Pada tahun 2022, terdapat 720 kecelakaan lalu lintas, meningkat sebanyak 132 kejadian atau 22% dibandingkan dengan tahun 2021 yang hanya mencatat 588 kejadian. Namun, jumlah korban meninggal dunia turun menjadi 33 orang, mengalami penurunan sebanyak 5 orang atau minus 13% dibandingkan dengan tahun 2021 yang mencatat 38 korban. Jumlah pelanggaran lalu lintas tahun 2022 mencapai 234.480 pelanggaran, dengan jumlah tilang sebanyak 177.837 lembar dan teguran sebanyak 56.570 lembar.

Wakapolres Sragen Kompol Iskandarsyah.Foto:iNews/Joko P

Kapolda Jateng menekankan pentingnya tindakan profesional, moral, dan tanggung jawab selama pelaksanaan operasi Zebra 2023. Ia juga memperingatkan agar personil tidak terlibat dalam polarisasi politik menjelang tahun politik, serta mendorong upaya edukasi dan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas.

Operasi Zebra ini dilaksanakan secara serentak di wilayah hukum Polda Jawa Tengah dan berlangsung mulai tanggal 4 hingga 17 September 2023. Selama operasi ini, penegakan hukum akan dilakukan secara elektronik (Etle) untuk mengurangi pelanggaran, namun tindakan manual tetap akan dilakukan ketika terdapat pelanggaran yang dapat diamati secara langsung.

Editor : Joko Piroso

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network