Salah satu pelatih atlet sepatu roda, Heri Purnomo, sekaligus juga pengelola sirkuit mengaku bahwa saat ini baru ada 4 klub sepatu roda di Eks Karesidenan Surakarta. Ia mengaku bahwa sampai saat ini, jarang ada sarana sirkuit sepatu roda.
"Menurut saya, ini sirkuit sepatu roda pertama di Indonesia yang dibangun oleh Pemerintah Desa," sebutnya.
Heri pun berharap dengan adanya sirkuit sepatu roda di Desa Kemasan, dapat membangkitkan semangat atlet sepatu roda dari Sukoharjo, terutama bibit-bibit baru.
"Selain itu, sirkuit ini juga dapat mendongkrak perekonomian di Desa Kemasan. UMKM diharapkan bergeliat ketika nanti ada berbagai even," pungkasnya.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait