SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Kemarau panjang dengan cuaca panas terik menjadi ancaman bagi masyarakat Kabupaten Sukoharjo terkait bencana kebakaran. Tercatat dalam sehari, Senin (16/10/2023), terjadi kebakaran di empat wilayah dalam rentang waktu berdekatan.
Peristiwa kebakaran pertama terjadi di Desa Madegondo, Kecamatan Grogol. Sebuah pabrik garmen CV Mulia Abadi Jaya di Dukuh Kaliwingko RT 04/RW 01, hangus dilalap api pada pukul 14.45 WIB. Dalam kejadian itu membawa korban 1 orang karyawan perempuan meninggal dunia, dan 8 luka-luka.
Kobaran api yang menghanguskan bangunan pabrik di tengah pemukiman padat itu baru dapat dipadamkan oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) gabungan dari Solo Raya setelah berjibaku selama kurang lebih tiga jam.
Selain korban jiwa dan korban luka, kerugian materiil akibat kebakaran itu diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. "Penyebab kebakaran diduga akibat percikan api dari mesin genset yang meledak," kata Komandan Damkar Satpol PP Sukoharjo, Margono atau Ndan Gogon, Selasa (17/10/2023).
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait