Pedagang Plastik Beli Motor Sport dengan Uang Receh di 3 Galon Air Mineral yang Ditabung 5 Tahun 

Lurisa Lulu
Heboh pedagang katung pelastik beli motor dengan uang receh dalam 3 galon air mineral. Foto: iNews/Lurisa Lulu

SALATIGA, iNews.id - Seorang pedagang kantong plastik di Kota Salatiga, Jawa Tengah, menciptakan kehebohan setelah berhasil membeli sepeda motor sport impian dengan menggunakan uang koin.

Seorang pria bernama Sinurat (32 tahun) membawa tiga galon air mineral yang berisi uang receh pecahan Rp500 dan Rp1.000 untuk membayar sepeda motor tersebut.

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, Sinurat mengumpulkan uang koin tersebut selama lima tahun terakhir. Uang koin itu disimpan dengan rapi dalam tiga galon air mineral yang telah menjadi tempat penyimpanannya sejak tahun 2019.

Sinurat, seorang pedagang kantong plastik, mengungkapkan kepada media bahwa dia berhasil mengumpulkan uang koin secara perlahan dari hasil penjualannya. Setelah lima tahun menabung, dia berhasil mengumpulkan ribuan keping uang koin, yang diperkirakan bernilai belasan juta rupiah.

Dengan semangat tinggi, Sinurat pergi ke seorang dealer sepeda motor di Jalan Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, dan berhasil membeli sepeda motor sport impian jenis CB 150 R senilai puluhan juta rupiah.

"Dalam galon ini ada Rp13 juta lebih. Itu uang yang saya kumpulkan dari tahun 2019 sampai sekarang untuk membeli motor," ucap Sinurat pada hari Minggu, 4 Februari 2024.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network