get app
inews
Aa Text
Read Next : Ungkap Peredaran Narkoba di Solo, Polisi: Kurirnya Driver Ojol Asal Sleman

Terpilih Jadi Ketum Muhammadiyah Kembali, Haedar Nashir: Posisinya Sejengkal di Depan

Minggu, 20 November 2022 | 15:49 WIB
header img
Haedar Nadhir jadi Ketum Muhammadiyah 2022-2027. Foto: iNews.id

JAKARTA, iNewsSragen.id - Haedar Nashir terpilih kembali menjadi Ketua Umum Muhammadiyah periode 2022-2027 dalam Sidang Pleno VIII Muktamar ke-48 Muhammadiyah, Minggu (20/11/2022).

Haedar Nashir pun menggambarkan posisinya itu hanya sejengkal di depan. "Saya selaku ketua umum posisinya sejengkal didepankan, se-inci ditinggikan.

Tetapi prinsip kepemimpinan adalah kepemimpinan kolektif kolegial dan sistem persyarikatan," kata dia seperti dikutip dari akun YouTube @tvMuChannel, Minggu (20/11/2022).

Haedar pun menjelaskan, posisi yang saat ini diamanahkan kepada dirinya untuk menjalankan program-program.

Dengan begitu, akan terjadi proses yang lebih baik di masa depan, khususnya untuk Muhammadiyah. "Kami menjalankan amanat tentu pertama untuk menjalankan program-program Muhammadiyah yang arahnya pada proses transformasi yang lebih dinamis di masa yang akan datang," tutur Haedar.

Kemudian, kata Haedar, PP Muhammadiyah juga memiliki mandat untuk terus berdiskusi dengan berbagai pihak mengenai isu-isu strategis keumatan kebangsaan dan kemanusiaan universal sesuai dengan porsi dan bidangnya.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut