get app
inews
Aa Text
Read Next : Persaingan Makin Ketat, UMS Diserbu 12.442 Calon Mahasiswa Baru

9 Perawan Cantik Pengiring Ritual Raja Jawa Bercinta dengan Ratu Laut Selatan

Minggu, 05 Maret 2023 | 22:18 WIB
header img
Tari Bedhaya Ketawang 9 perawan cantik. Foto/Repro

SRAGEN, iNewsSragen.id - Sembilan perawan cantik yang memainkan tarian sakral Bedhaya Ketawang, dengan iringan ritmis ini, selalu hadir dalam setiap upacara labuhan (lepas sesaji ke laut) di pantai selatan.

Sembilan perawan cantik, dengan penuh gemulai bergerak mengikuti alunan mistis irama gamelan. Deburan ombak Laut Selatan, menyambut liukan para penari yang tengah memainkan Bedhaya Ketawang, untuk melepas persembahan ke samudera luas.

Dalam tradisi kekuasaan Kasunanan Surakarta, maupun Kasultanan Yogyakarta, tari Bedhaya Ketawang memiliki posisi penting. Bedhaya Ketawang yang dimainkan oleh sembilan perempuan cantik, merupakan media menghadirkan Ratu Kidul, penguasa laut selatan.

Roh halus sang Ratu Selatan, dipercaya akan hadir dengan cara merasuki tubuh salah satu penari. Selanjutnya si penari berparas rupawan akan dibawa ke ruang khusus untuk kemudian disetubuhi Raja Jawa. "Guna mengundang roh halus Ratu Kidul, agar bersetubuh dengan sang raja," demikian dikutip dari buku Perempuan-perempuan Perkasa di Jawa Abad XVIII-XIX (2016).

Di Kasultanan Yogyakarta, tari Bedhaya Ketawang disebut sebagai tari Bedhaya Semang. Sementara penyebutan tari Bedhaya Ketawang lebih dilakukan di lingkungan Kasunanan Surakarta.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut