BOYOLALI, iNewsSragen.id - Sebagian warga di wilayah Kecamatan Wonosegoro dan Winosamudro menerima bantuan air bersih dari Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) cabang Boyolali - pusat Madiun, Sabtu (16/9/2023). Kegiatan ini merupakan upaya sosial untuk membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan akibat musim kemarau panjang.
Ketua PSHT Cabang Boyolali - Pusat Madiun, Tri Hartono, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat, sesuai dengan ajaran Setia Hati Terate yang mengajarkan memayu Hayuning Bawono, atau menebarkan cinta kepada sesama, tanpa memandang latar belakang mereka.
Bantuan air bersih disalurkan menggunakan armada tangki berkapasitas 5.000 liter sebanyak 12 tangki air. Distribusi ini dilakukan di sejumlah titik di Wonosegoro dan Wonosamudro.
Kapolsek Wonosegoro, Iptu Slamet, didampingi oleh Iptu Manto, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan. Ia mengungkapkan bahwa bantuan air bersih tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat karena kekeringan telah membuat sumber mata air dan sumur tidak dapat digunakan untuk konsumsi, sehingga hanya digunakan untuk keperluan mandi, mencuci, dan keperluan kakus (MCK).
Masyarakat Wonosegoro mengucapkan terima kasih kepada PSHT Boyolali atas bantuan air bersih yang telah diberikan untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka. Bantuan ini sangat membantu mengatasi masalah kekeringan yang mereka alami.
Editor : Joko Piroso