BANJARNEGARA, iNews.id – Dua sopir bus terlibat dalam keributan dan adu jotos di depan Kantor Polsek Bawang, Kabupaten Banjarnegara. Aksi kericuhan di jalanan ini terekam oleh kamera warga dan menjadi viral di media sosial.
Dalam video yang menjadi viral, salah satu sopir bus terlihat sangat marah hingga membuka pintu sopir bus dan langsung menyerang, menyebabkan perkelahian. Bahkan kedua sopir tersebut jatuh ke selokan akibat saling pukul.
Menurut informasi dari pihak kepolisian, perkelahian ini terjadi karena perselisihan terkait penumpang dan jam trayek perjalanan antara dua bus jurusan Purwokerto – Wonosobo yang berasal dari perusahaan otobus (PO) yang berbeda.
"Salah satu sopir bus kesal karena bus di depannya berjalan terlalu lambat dan tidak sesuai dengan jadwal perjalanan yang telah diatur oleh timer bus," ujar Kapolsek Bawang, Ipda Edy Widya Pramono, pada Selasa (31/10).
Kedua sopir akan dipanggil kembali untuk pemeriksaan lebih lanjut, sementara keduanya melanjutkan perjalanan untuk mengantarkan penumpang di dalam bus.
Akibat insiden ini, terjadi kemacetan lalu lintas di jalur nasional antar kabupaten tersebut.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta