get app
inews
Aa Read Next : Tanggap Darurat Bencana Kebakaran, BPBD Sukoharjo Gelar Simulasi Penyelamatan

Bupati Sukoharjo Tebar Bibit Ikan dan Serahkan 25 Paket Karamba, Manfaatkan Saluran Irigasi

Selasa, 16 Januari 2024 | 18:18 WIB
header img
Bupati Sukoharjo Etik Suryani dan Kepala Dispertan Sukoharjo Bagas Windaryatno menebar bibit ikan di karamba di Desa Geneng, Kecamatan Gatak.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Bupati Sukoharjo Etik Suryani melakukan tebar bibit ikan dan menyerahkan bantuan hibah 25 paket karamba beserta pakan ikan kepada warga yang tergabung di Pokdakan Mina karya Bakti, Dukuh Senden, Desa Geneng, Kecamatan Gatak, Selasa (16/1/2024).

"Hari ini diserahkan secara simbolis berbagai jenis bantuan di bidang pertanian dan perikanan berupa prasarana dan sarana pertanian maupun perikanan dengan harapan dapat meningkatkan produktivitas dan produksi pertanian, peternakan, dan perikanan," kata Bupati.

Terkait bantuan karamba yang bakal dipasang di saluran irigasi, Etik berharap agar keberadaannya tidak sampai mengganggu irigasi lahan pertanian. Dalam pemanfaatannya harus diatur agar tidak mengganggu petani pemakai air irigasi.

"Khusus untuk bantuan paket budidaya ikan dalam karamba, saya berharap dapat meningkatkan nilai pemanfaatan saluran irigasi, sehingga dapat memberikan nilai tambah pada perekonomian desa," ujar Bupati.

“Tahun lalu berbagai bantuan yang dibutuhkan petani, peternak dan pembudidaya ikan telah direalisasikan dalam Perubahan APBD 2023,” imbuhnya.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut