Rapat akbar dan konsolidasi tingkat kecamatan di wilayah Jebres merupakan yang pertama sebelum giliran empat kecamatan lainnya yaitu, Banjarsari, Laweyan, Serengan, dan Pasar Kliwon. Untuk tingkat kota sudah berlangsung di Gedung Sriwijaya, Solo, pada Rabu (17/1/2024) lalu.
"Untuk Jebres ini adalah tempat kegiatan kedua. Ini untuk meneruskan kegiatan yang sudah kami deklarasikan di gedung Sriwijaya beberapa hari lalu. Rapat akbar dan konsolidasi tingkat kecamatan ini juga akan kami lakukan di kecamatan lainnya," ungkap Kusumo.
Ia mengaku bersyukur melihat antusiasme warga yang hadir dalam acara, dimana dari undangan yang beredar dari panitia sebanyak 700, namun diluar dugaan yang hadir lebih dari 1.000 orang.
"Walaupun hari ini adalah hari kerja (Senin-Red), namun warga begitu bersemangat hadir memberikan dukungan. Mereka yang hadir ini adalah warga yang benar-benar tulus dan ikhlas untuk mencoblos Ganjar-Mahfud," tandasnya.
Editor : Joko Piroso