get app
inews
Aa Text
Read Next : Muhammadiyah Gelar Dialog Perdamaian untuk Palestina di 3 Kota

Bantu Panti Werda Widhi Asih di Solo, WOM Finance Berbagi Kebahagiaan Natal

Selasa, 17 Desember 2024 | 21:52 WIB
header img
Direktur WOM Finance, Cincin Lisa Hadi didampingi Financial Planning & Investor Relation Division Head, Erik Tanudjaja, serta Business Unit Head WOM Finance Regional Jateng Selatan, Andriansyah, simbolis bantuan untuk Panti Werda Widhi Asih di Jagalan, Je

Ia berharap bantuan pembangunan dapur umum dan bantuan operasional tersebut dapat membantu panti dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada para penghuninya.

"Dengan adanya fasilitas dapur umum yang baru, diharapkan proses penyediaan makanan untuk lansia di panti ini dapat berjalan lebih efisien dan lancar. Selain itu, bantuan operasional lainnya yang diserahkan juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan para lansia yang tinggal di Panti Werdha Widhi Asih," ujarnya.

Ditambahkan, WOM Finance berharap kegiatan CSR yang dilakukan dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain untuk lebih aktif dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, khususnya bagi para lansia yang membutuhkan perhatian dan kepedulian lebih.

Menanggapi, Pdt. Daniel Sugeng Adi Suprapto, menyampaikan terima kasih dan apresiasinya kepada WOM Finance. Ia menyatakan, dapur umum baru tersebut merupakan sesuatu hal yang sudah lama diinginkan, namun dikarenakan keterbatasan kemampuan panti sehingga belum dapat diwujudkan.

"Sebelumnya dapur umum di panti ini letaknya dibelakang dan terbuka, terpisah dari bangunan utama. Kalau musim hujan saat akan membawa makanan sedikit repot karena harus bawa payung. Sekarang  dapur umum yang baru bantuan dari CSR WOM Finance menyatu dengan bangunan utama dan tertutup, sehingga lebih bersih," pungkasnya.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut