get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolres Sragen Pimpin Sertijab, Kompol Novilia Andrias Lio Kurniasih Resmi Jabat Wakapolres 

Festival Kuliner Non Halal di Solo Paragon Mall Tetap Berjalan, Kapolresta: Perizinannya Lengkap

Sabtu, 15 Februari 2025 | 15:10 WIB
header img
Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo.Foto: Humas Polresta Surakarta/ Istimewa

Humas LUIS, Endro Sudarsono melalui keterangan tertulis kepada awak media mengatakan, dalam agama Islam ada ajaran yang sifatnya perintah dan larangan, ada halal dan haram.

"Yang termasuk kategori haram adalah zina, pernikahan sejenis (gay dan lesbi), minuman keras, makan daging babi, maupun narkoba. Yang haram diperintahkan untuk ditinggalkan," sebutnya.

Untuk itu ia menyatakan, ketika yang haram kemudian difestivalkan, di vulgarkan, maka tidak menutup kemungkinan yang haram lainnya juga akan difestivalkan dan ini berbahaya untuk tatanan sosial, hukum dan ketertiban masyarakat

"Kami meminta kepada panitia maupun pihak Solo Paragon Mall untuk membatalkan rencana festival kuliner non halal demi menjaga kebaikan dan kenyamanan bersama," tegas Endro.

Adapun festival kuliner Cap Go Meh di Solo Paragon Mall berlangsung dari tanggal 12-16 Februari. Dalam acara itu disediakan makanan halal dan non halal. Untuk kuliner halal berada di atrium dari tanggal 12-16 Februari, sedangkan non halal berada di Lobby 2 parkir mulai 13-16 Februari 2025.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut