Tanda Whatsapp Anda Dibajak Orang Lain, Ini Ciri-cirinya!

Sugiyanto
Foto: Grafis okezone

JAKARTA, iNewsSragen.id - WhatsApp atau WA bisa saja dibajak oleh orang lain, namun demikian terkait hal itu sebenarnya bisa Anda kenali ciri-cirinya.  Melalui artikel ini, kita akan membahas apa saja ciri-ciri WA yang sudah dibajak orang yang tidak bertanggung jawab.

Harapannya kita bisa melakukan antisipasi agar percakapan atau bahkan data penting kita di WA tidak dicuri orang lain.

Akun WhatsApp yang berhasil dibajak memungkinkan isi pesan, isi kontak, aktivitas komunikasi, hingga data pribadi kita bocor ke tangan orang lain. Untuk itu, sebagai pengguna WhatsApp kita wajib tahu tanda-tanda kalau akun kita sedang dibajak.

Sebenarnya ada beberapa hal yang bisa dijadikan acuan bahwa akun WhatsApp kita memang telah dibajak. Berikut sembilan tandanya, dilansir dari berbagai sumber, Kamis (29/9/2022).

1.Tidak bisa login

Satu nomor telepon pada dasarnya hanya bisa dipakai di satu aplikasi WhatsApp. Nomer tersebut tidak dapat digunakan di lebih dari satu perangkat secara bersamaan.

Jadi, jika mengalami masalah saat log in ke akun, ada kemungkinan orang lain sedang menggunakannya alias sedang dibajak orang lain.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network