Tingkatkan UMKM, Kodim Sragen Gelar Bazar Murah

Sugiyanto
Kodim Sragen menggelar bazar murah guna meningkatkan dan memperkenalkan produk unggulan UMKM di daerah (FOTO: Istimewa)

SRAGEN, iNewsSragen.id - Kodim 0725/Sragen menggelar bazar murah dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H/2023 M di lapangan Makodim Sragen. Senin (17/04/2023).

Bazar murah tersebut menjual produk UMKM unggulan dan produk pabrikan dari 20 Koramil se Kabupaten Sragen.

Ada 24 Stand yang mengisi bazar murah, diantaranya stan Bulog yang menyediakan beras murah, Stand perlengkapan rumah tangga dari PDS, Stand PT. Wings, Stand Batik, Stand Furniture, Stand Mainan anak, Stand Daging dan bakso dari PT. Bayu Berlian Makmur, Stand produk Mie dari Tiga Pilar, Stand kue, roti, kurma, minuman, Stand pakaian dan jilbab dan makanan siap saji. 

Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Yoga Yastinanda, S.I.P mengatakan bahwa telah menyiapkan 24 Stand UMKM untuk pelaku ekonomi menggelar dagangannya, pesertanya bebas dari produk unggulan perwakilan 20 Kecamatan melalui Koramil setempat.

"Peserta atau pembeli juga bebas, kami sudah mempublikasikan bazar murah melalui media sosial resmi Kodim Sragen, silahkan warga masyarakat Sragen yang mau membeli produk unggulan murah datanglah ke kodim Sragen, stand buka mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB," katanya. 

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network