Oknum PPS di Polman Terlibat Kasus Pencabulan, Kapolres Sambangi KPU Beri Pesan Begini!

Gidion Pasande
Kapolres menyambangi Kantor KPU Polman untuk memberikan dukungan bagi para penyelenggara demi mensukseskan Pemilu 2024 (FOTO: Istimewa)

POLMAN, iNewsSragen.id - Kapolres Polman AKBP Agung Budi Leksono meminta pelaksanaan pemilu 2024 di Kabupaten Polman tetap berjalan pasca penangkapan oknum Panitia Pemungutan Suara (PPS) KPU Polman yang terlibat kasus Persetubuhan dan Pencabulan Terhadap Anak Di Bawah Umur

"Terkait kasus ini, hari ini saya menyambangi Kantor KPU Polman dan diterima langsung para komisioner," kata Kapolres saat ditemui, Senin (15/5/2023).

Dihadapan para komisioner KPU, orang nomor satu di jajaran Polres Polewali Mandar ini  menyebutkan, kedatangan dirinya di kantor KPU semata memberikan dukungan bagi para penyelenggara demi mensukseskan Pemilihan Umum tahun 2024. 

"Dihadapan para komisioner KPU, kami sampaikan bahwa kasus ini telah diproses di kepolisian dan juga kami sampaikan Polres Polman memberikan kesempatan kepada KPU Polewali untuk memproses kode etik yang bersangkutan (Pelaku)," ucap kapolres. 

Sebelumnya, Personil Unit IV PPA Sat Reskrim Polres Polman meringkus terduga pelaku tindak pidana persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

Pelaku berinisial MS alias KS (22) warga Dusun Puppuring, Desa Puppuring, Kecamatan Allu, Kabupaten Polman diamankan  berdasarkan laporan polisi: LP / B / 62 / V / 2023 / POLDA SULBAR / RES POLMAN / SPKT, Tanggal 12 Mei 2023.

Editor : Sugiyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network