Prihatin Kondisi Indonesia, UMS Serukan 8 Poin Maklumat Kebangsaan

Nanang SN
Sivitas akademika UMS menyampaikan 8 poin seruan maklumat kebangsaan.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Sivitas akademika Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menyerukan delapan poin maklumat kebangsaan merespon kondisi Indonesia saat ini, khususnya terkait pelaksanaan Pemilihan Umum Presiden dan Legislatif tahun 2024.

Rektor UMS, Prof. Sofyan Anif, menyampaikan kegiatan ini adalah tanggung jawab moral kampus untuk kemajuan bangsa dan negara, dimana UMS merupakan sebuah kampus yang menjunjung tinggi nilai-nilai etika, baik moral maupun berlandaskan nilai Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK).

“Sehingga sebagai bentuk implementasi nilai-nilai itu harus dipertanggungjawabkan secara moral kepada khalayak masyarakat luas,” kata Rektor saat hadir dalam penyampaian maklumat bersama sejumlah jajaran pejabat kampus di depan Gedung Induk Siti Walidah UMS, Senin (5/2/2024).

Rektor menegaskan bahwa seruan maklumat kebangsaan adalah ajakan moral, tidak ada kepentingan politik tertentu ataupun politik praktis didalamnya.

“Kami ingin mengajak penyelenggara negara agar kembali sadar bahwa di dalam Pemilu ini berlandaskan nilai etik dan moral. Sehingga kami mengharapkan Pemilu 2024 ini menjunjung tinggi langsung, umum, bebas, rahasia (Luber) dan jujur adil (Jurdil),” ungkap Sofyan.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network