Viral Perundungan Pelajar Dikeroyok di Kota Malang, Polisi: Pelaku Siswa Kelas 7 SMP Swasta

Avirista Midaada
Tempat Kejadian Perkara (TKP) perundungan terhadap seorang pelajar dikeroyok di Kota Malang, Jawa Timur yang videonya viral di media sosial. (Foto: Avirista Midaada).

MALANG, iNewsSragen.id - Polisi di Malang, Jawa Timur, telah menindaklanjuti video viral yang menunjukkan dugaan perundungan dan perkelahian antara pelajar.

Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Yudi Risdiyanto, menyatakan bahwa semua pihak yang terlibat, termasuk pihak sekolah siswa, telah dipanggil untuk dimintai keterangan.

Pihak kepolisian sedang menyelidiki insiden tersebut dan mengumpulkan keterangan dari korban dan saksi.

Yudi Risdiyanto mengungkapkan bahwa pemeriksaan awal menunjukkan adanya tiga pelajar yang terlibat dalam perkelahian tersebut. Masing-masing pelaku memiliki inisial NDA (14 tahun), korban berinisial AUB (14 tahun), dan seorang saksi berinisial MA (13 tahun).

Perkelahian tersebut diketahui terjadi sekitar pukul 11.00 dan tidak melibatkan banyak remaja. Pihak kepolisian juga telah meminta keterangan dari saudara MA yang menjadi saksi pada saat kejadian.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network