Sambut Pilkada, PGN Dukung Kusumo Jadi Calon Wawali Kota Solo

Nanang SN
Silaturahmi PGN sekaligus menyampaikan dukungan kepada Dr BRM Kusumo Putro sebagai balon wawali Kota Solo.Foto:iNews/ Nanang SN

SOLO,iNewsSragen.id - Ormas Patriot Garuda Nusantara (PGN) Makoda Solo menyatakan dukungannya kepada Dr BRM Kusumo Putro yang telah mendaftar dan mengembalikan formulir penjaringan di DPC PDIP Solo sebagai bakal calon (balon) Wakil Wali (Wawali) Kota Solo.

Dukungan itu disampaikan langsung oleh sejumlah pengurus PGN Makoda Solo dalam pertemuan silaturahmi dan konsolidasi dengan PGN Makoda Sragen, PGN Makoda Sukoharjo, dan PGN Makoda Karanganyar di kantor Kusumo kawasan Pujasera Sriwedari, Jl Slamet Riyadi Solo, Minggu (19/5/2024) malam.

"Kami sepakati untuk mendukung mas Kusumo maju sebagai balon wawali Kota Solo. Mas Kusumo ini bagi kami bukan orang lain. Dia kebetulan juga kader PGN sebagai penasehat dan biro hukum," kata Ketua PGN Makoda Solo Agung Yos didampingi Gus Heri selaku Penasehat, dan Mahendra selaku Wakil Panglima.

Menurutnya, dukungan dari PGN untuk kader yang maju dalam kontestasi Pilkada tidak hanya di Kota Solo saja, tetapi juga untuk kader maupun pengurus di masing- masing daerah. Untuk PGN Makoda Solo saat ini disebutkan sudah memiliki anggota sekira 700 orang.

"Tidak hanya di Solo, ada kader kami juga yang mendaftar maju Pilkada di Kabupaten Kulonprogo, DIY. Untuk mas Kusumo ini termasuk tokoh yang ikut membidani terbentuknya PGN Makoda Solo kira-kira 7 tahun lalu," ungkap Agung.

Meskipun Kusumo mendaftar sebagai balon wawali melalui PDIP, hal itu tidak menjadi persoalan bagi PGN yang merupakan ormas independen bidang sosial kemasyarakatan yang tidak terikat dengan partai politik tertentu.

"Dalam Pilkada ini kami mendukung Mas Kusumo sebagai pribadi bukan karena partai politiknya. Karena masyarakat juga perlu kami bertahu bahwa PGN ini non partisan. Pada prinsipnya kami bangga ada kader PGN di Solo maju ikut kontestasi Pilkada," terangnya.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network