Deklarasi Ormas Masyarakat Asli Sukoharjo Bro, Usung 4 Pilar Pemberdayaan Pemuda

Nanang SN
Deklarasi Ormas pemuda bernama Mas Bro.Foto:iNews/ Nanang SN

SUKOHARJO,iNewsSragen.id -  Sebuah organisasi masyarakat (ormas) pemuda dengan menjadikan Machmud Lutfi Hasan, salah satu caleg terpilih DPRD Sukoharjo sebagai ikon gerakan, dideklarasikan sebagai penanda bangkitnya pemuda Sukoharjo untuk andil dalam memajukan daerah.

Diawali dari wilayah Kecamatan Sukoharjo Kota, sekira 50 pemuda mendeklarasikan ormas tempat mereka bernaung dengan nama "Mas (Masyarakat Asli Sukoharjo) Bro". Deklarasi berlangsung di salah satu rumah makan Jl Tentara Pelajar, Gadingan, Jombor, Bendosari, Sukoharjo, Minggu (26/5/2024) malam.

"Ormas Mas Bro ini non profit, kami bergerak di bidang sosial kemasyarakatan dengan mengusung empat pilar sebagai inti gerakan," kata Ketua Mas Bro, Pratiknyo usai deklarasi.

Secara rinci dijelaskan empat pilar diantaranya, hilirisasi pertanian yaitu menginisiasi beberapa program - program, seperti program pupuk murah dan mudah didapat. Targetnya adalah penguatan petani dalam meningkatkan produktivitas.

"Ada juga penguatan di UMKM seperti pembinaan, dan mungkin juga akan ada pendampingan. Kami juga punya program bagi pelaku UMKM yang ingin menambah income, yaitu mentoring dan pendampingan sampai berhasil seperti yang diinginkan," bebernya.

Selanjutnya adalah pilar bidang pariwisata, dimana anggota Mas Bro akan membuat even-even sebagai branding Sukoharjo agar lebih dikenal sebagai kota tujuan wisata dengan segala pernak-pernik yang ada didalamnya.

"Kami akan membuat nama Sukoharjo booming atau dikenal sebagai kota yang dikenal memiliki potensi wisata, baik berupa potensi kebudayaan, potensi alam, dan potensi untuk menggelar even-even besar,"  sebutnya.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network