Datangi Kantor Gerindra dan PSI di Solo, Heru CN Mendaftar Calon Wakil Walikota

Nanang SN
Heru CN menerrima berkas tanda terima pendaftaran sebagai cawawali Kota Solo dari Ketua DPC Gerindra Solo Ardianto Kuswinarno/ Nanang SN

Heru CN menerima berkas tanda terima pendaftaran sebagai cawawali Kota Solo dari Ketua DPW PSI Jateng Antonius Yogo Prabowo dan Ketua DPD PSI Solo Tri Mardiyanto/ Nanang SN

Senada, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Jateng Antonius Yogo Prabowo, juga mengapresiasi kehadiran Heru CN yang mendaftar sebagai balon cawawali Kota Solo di kantor DPD PSI Solo.

"Kami berterimakasih dan bersyukur, ada satu lagi tokoh yang terpanggil mau memikirkan dan membangun Kota Solo. Sampai hari ini kami sudah menerima 6 pendaftar, 4 sebagai cawali dan 2 sebagai cawawali (termasuk Heru CN)," kata Yogo didampingi Ketua DPD PSI Solo Tri Mardiyanto.

Ia juga mengatakan, Heru CN langsung mengambil formulir dan mengembalikan setelah mengisi poin-poin sejumlah data yang dipersyaratkan sesuai mekanisme yang ditentukan oleh PSI sebagai syarat balon wawali Kota Solo.

"Kami juga sempat berbincang, mudah-mudahan ikhtiar bersama ini dapat menemukan jalan yang baik, serta dimudahkan dalam prosesnya," imbuh Yogo.

Berbeda dengan Gerindra, PSI Solo melalui Desk Pilkada membuka pendaftaran cawali dan cawali Kota Solo mulai 1 Mei 2024 dan akan ditutup pada 1 Agustus 2024 mendatang. Keputusan rekomendasi diperkirakan akan turun maksimal pada pertengahan Agustus.

"Kami sampaikan kepada para kandidat yang sudah mengambil formulir, kami sarankan untuk segera melakukan kerja dilapangan, kemudian juga melibatkan lembaga survey. Ada 4 lembaga survey yang kami turunkan secara nasional, untuk Kota Solo juga ada. Ini untuk mengetahui gambaran realistis masing-masing kandidat di lapangan," pungkasnya.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network