Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Lutfi mengajak seluruh aktivitas dan pemerintah daerah untuk selalu memantau kondisi warga yang terdampak akan kenaikan harga BBM, sehingga bantuan bisa tersalurkan dengan tepat sasaran.
“Saya berharap agar pemerintah selalu terjun ke lapangan untuk membantu saudara kita yang terdampak BBM,” ungkap Kapolda Jawa Tengah.
Kapolda Jawa Tengah menjelaskan bahwa dengan adanya pembagian bantuan sembako ke warga yang terdampak diharapkan bisa meringankan beban hidup keluarga. Dampak kenaikan harga BBM dipastikan memicu kenaikan harga kebutuhan bahan pokok lainnya yang menyebabkan warga semakin terbebani saat pemulihan masa pandemi.
Satu persatu warga yang berdesakan kemudian meninggalkan halaman kantor Kabupaten setelah mendapatkan sembako.
Editor : Joko Piroso