Menurutnya, jumlah penumpang dalam minibus sekira 40 orang. Dari jumlah itu, selain ada yang luka -luka berat dan ringan, juga dikabarkan ada yang meninggal dunia di lokasi.
"Korban luka maupun yang meninggal sudah dibawa ke Rumah Sakit Hermina dan RSUD dr Soediran Mangun Sumarso," ujarnya.
Sedangkan untuk penumpang yang selamat, imbuh Endrijo, sudah dibawa pulang keluarganya masing-masing
Sementara, Kapolres Wonogiri, AKBP Dydit Dwi Susanto yang juga langsung datang ke lokasi, saat dikonfirmasi terkait jumlah korban tewas, belum bisa memastikan.
"Masih penyelidikan. Korban juga belum tahu, mau dipastikan ke rumah sakit. Ini lokasi gelap kamu belum tahu persis," jawan Kapolres singkat.
Hingga pukul 23.00 WIB, bangkai minibus masih berada di lokasi tepat didekat tanjakan yang cukup curam. Sejumlah Polisi masih melakukan olah TKP.
Editor : Joko Piroso