get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Karyawati Perusahaan di Jepara Pesta Miras Saat Berbuka Puasa Bersama WNA

Inilah Deretan Negara Rayakan Hari Raya Idul Fitri pada 21 April 2023

Kamis, 20 April 2023 | 10:07 WIB
header img
Sholat Idul Fitri. Foto: Dok Okezone

JAKARTA, iNewsSragen.id - Umat Islam dari seluruh dunia akan bersiap untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri Menjelang  akhir bulan puasa Ramadhan 1444 H.

Ramadhan berlangsung antara 29 dan 30 hari sehingga umat Islam biasanya harus menunggu hingga malam sebelum Idul Fitri untuk memverifikasi pengumuman perayaan Idul Fitri 1444 H.

Bergantung pada penampakan bulan, perayaan Idul Fitri kemungkinan besar akan dimulai pada hari Sabtu 22 April, tergantung di belahan dunia mana letak negaranya.

dilansir dari Alzazeera, Negara-negara yang memulai Ramadan pada 23 Maret, akan meminta pakar astronomi setempat untuk memindai cakrawala setelah matahari terbenam guna melihat bulan sabit pada besok, Kamis 20 April 2023, Rabu (19/4/2023).

Jika hilal sudah terlihat, maka keesokan harinya adalah Idul Fitri. Jika tidak, maka umat Islam akan berpuasa satu hari lagi untuk menyempurnakan bulan yang terdiri dari 30 hari.

Ketika penampakan hilal telah diverifikasi, Idul Fitri diumumkan di televisi, stasiun radio, dan di masjid.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut