Suami di Kendari Gerebek Istri Tengah Bersetubuh dengan Oknum Polisi
Minggu, 07 Mei 2023 | 19:46 WIB
Pasangan selingkuh Bripka DM dan NR tersebut, digerebek oleh suami NR, berinisial DS. Saat digerebek, pasangan selingkuh tersebut dalam kondisi tidak mengenakan sehelai baju karena tengah bersetubuh.
Kabid Humas Polda Sulawesi Tenggara, Kombes Pol Ferry Walintukan, mengatakan, Bripka DM tengah menjalani pemeriksaan serta penahanan selama 30 hari ke depan. Nantinya dia akan menjalani sidang kode etik profesi.
Pemeriksaan juga dilakukan terhadap NR. Wanita bersuami ini diperiksa sebagai saksi oleh penyidik Propam Polda Sulawesi Tenggara.
"Kasus perselingkuhan ini terungkap, setelah suami NR melakukan penggerebekan di kamar hotel," ujar Ferry.
Editor : Sugiyanto