get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Lembaga Pemantau Pilbup Sukoharjo Lolos Memenuhi Syarat, Ini Perannya

Pengajuan Bacaleg DPRD Sragen 2024, PDIP Datang Pertama Naik Mobil Jip Terbuka ke KPU

Kamis, 11 Mei 2023 | 22:03 WIB
header img
DPC PDIP Sragen mendaftarkan Bacaleg ke KPU dengan membawa 70 orang dengan menaiki sembilan mobil jip terbuka.Foto:iNews/Joko P

SRAGEN, iNewsSragen.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjadi partai politik pertama disusul Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang mengajukan daftar bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPRD Kabupaten Sragen, Jawa Tengah ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat pada, Kamis (11/5/2023).

PDIP datang ke KPU Sragen dengan membawa 70 orang dengan menaiki sembilan mobil jip terbuka. Sebanyak 50 orang diantaranya adalah bacaleg. Mereka berasal dari semua anggota Fraksi PDIP di DPRD Sragen, lainnya merupakan pendatang baru.

PDIP memilih mendaftar pada hari ini karena kebetulan Kamis Pahing, jumlahnya neptunya 17. Sebelum berangkat ke KPU, para bacaleg itu berkumpul di Kantor DPC PDIP Sragen di Jl. Ranggawarsita, Sragen Wetan, Sragen pada pukul 09.00 WIB. Mereka lantas pawai melewati Jl. Sukowati, Alun-alun Sasana Langen Putra, Jl Ahmad Yani hingga simpang empat batuar. Kemudian melintasi Jl. Letjen Sutoyo sebelum tiba di kantor KPU.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut