Oknum Polisi di Medan Ditangkap, Diduga Jadi Sindikat Curanmor
.
Rabu, 24 Mei 2023 | 10:10 WIB

Ilustrasi (FOTO: iNews)
MEDAN, iNewsSragen.id - Oknum polisi diduga jadi bagian sindikat curanmor ditetapkan tersangka oleh Polrestabes Medan.
Diketahuii menetapkan oknum polisi berinisial Brigadir A sebagai tersangka dalam kasus pencurian sepeda motor milik warga di Desa Pematang Johar, Kecamatan Labuhan Deli, Deli Serdang, Minggu (21/5/2023) lalu.
"Brigadir A sudah ditetapkan menjadi tersangka pencurian, karena dia turut serta melakukan pencurian," ucap Kasatreskrim Polrestabes Medan, Kompol Teuku Fathir, Selasa (23/5/2023).
Fathir juga mengungkapkan, Brigadir A kini telah ditahan di Mapolrestabes Medan guna penyelidikan lebih lanjut.
"Walaupun dia katanya diajak oleh temannya, mencuri tetap kita proses," jelasnya.
Follow Berita iNews Sragen di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
News Update