get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisruh Sistem Komandante di Sukoharjo, DPP PDIP Putuskan Caleg Terpilih Berdasarkan Suara Terbanyak

Pengusaha Properti di Gondang Jadi Anggota Baru DPRD Sragen

Kamis, 20 Juli 2023 | 20:09 WIB
header img
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sragen, Jawa Tengah, menggelar Sidang Paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW),Taufik Purwoko, resmi dilantik menjadi anggota DPRD Sragen, Kamis (20/7/2023)./Joko P

SRAGEN, iNewsSragen.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sragen, Jawa Tengah, menggelar Sidang Paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW). Pengusaha properti asal Dukuh Gegersapi, RT 023, Desa Glonggong, Kecamatan Gondang, Sragen, Taufik Purwoko, resmi dilantik menjadi anggota DPRD Sragen dari Partai Golkar, Kamis (20/7/2023).

Ketua DPRD Sragen Suparno mengatakan, surat sudah ditandatangani gubernur dan selesai secara administrasi pada Senin (17/7) lalu.  Dia menjelaskan terkait SK Pengangkatan maupun perhentian harus dengan persetujuan Gubernur. ”Dengan pelantikan ini saudaraTaufik Purwoko sudah bisa bertugas dan berakhir masa tugasnya pada Agustus 2024,” katanya. 

Suparno menjelaskan dengan dilantiknya Taufik, maka kekosongan Alat Kelengkapan (Alkap) Dewan yang ada di fraksi golkar paska pengunduran diri Bambang Widjo Purwanto kembali bisa diisi. Pengisian alkap berdasarkan pengajuan dari fraksi.

Ketua Fraksi Partai Golkar, Sri Pambudi.Foto:iNews/Joko P

Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Golkar, Sri Pambudi menyampaikan sesuai tata tertib, pengganti menggantikan posisi yang lama. ”Secara otomatis, mas Taufik akan berada di Komisi III. Setelah rapat ini kita fapat Fraksi, mas Taufik akan masuk ke anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), namun disampaikan pada Paripurna besok pagi,” terang Pambudi.

Termasuk juga untuk memasukkan keanggotaan Panitia Khusus (Pansus). Dia menyampaikan ada tiga pansus. Lantas terkait pansus yang mana, akan dipastikan pada paripurna selanjutnya.

Paska pelantikan Taufik Purwoko menyampaikan, dirinya bersyukur bisa mengabdi sebagai anggota DPRD Sragen. ”Semoga nanti bisa jadi pahala saya. Berbuat banyak untuk masyarakat,” katanya.

Taufik yang berasal dari Daerah Pemilihan V Sragen meliputi Kecamatan Sambirejo, Sambungmacan dan Gondang. Dia menjelaskan masing-masing kecamatan tersebut memiliki aspek yang perlu dimajukan. Seperti Sambirejo yang berada di daerah pegunungan, perlu perhatian untuk menjadi daya tarik wisata. Banyak perputaran roda ekonomi dengan pengembangan pariwisata.

Kemudian Sambungmacan sudah ditetapkan sebagai zona industri oleh Pemkab Sragen. Dia berharap banyak industri dan investasi yang masuk. Sehingga banyak peluang membuka lapangan kerja dan usaha. Ekonomi akan bergerak dengan adanya investor.

Lantas dia melihat Gondang sudah berada di arah yang benar. Namun perlu ditingkatkan kembali. ”Perekonomian dari perdagangan sudah banyak kegiatan usaha. Perlu ditingkatkan lagi seperti mutu dan inovasi,” ujarnya.

Kemudian saat ini Taufik menjadi ujung tombak untuk Partai Golkar di Dapil V Sragen. Pada Pemilu lalu, Golkar mendapat 18 ribu suara. Diirinya saat itu mendapat sekitar 5,6 ribu suara. ”Kontribusi saya nanti kedepan bagaimana Golkar lebih maju di dapil V. Suara lebih banyak dan diterima masyarakat, itu menjadi tugas saya kedepan,”  terangnya.

Pihaknya menyampaikan tidak mau mendongkrak suara menjadi beban pada pemilu 2024 mendatang. Namun juga lantas menganggap remeh tugas tersebut. ”Optimis dan bismillah, hasil kita serahkan pada Allah, yang penting usaha dan doa,” pungkas Taufik.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut