"Pekerjaan yang tersisa diantaranya, lapangan atau arena belum dikerjakan karena menunggu atapnya selesai dulu. Terus pekerjaan mekanik di dalam GOR seperti pemasangan instalasi listrik, kemudian pekerjaan pembuatan ruangan-ruangan," ungkapnya.
Nantinya lapangan atau arena didalam GOR tersebut akan di cor beton, kemudian ruangan-ruangan seperti kamar ganti pakaian, ruang sekretariat, dan ruangan lainnya juga akan dipasang keramik untuk lantainya.
"Tentunya setelah instalasi listrik juga ada pekerjaan lanjutan yaitu pemasangan lampu penerangan utama di dalam GOR," sebut Aji.
Menyinggung terkait akses pintu keluar masuk pengunjung, Aji memastikan tidak ada masalah. Bahkan pintu masuk juga sudah mengakomodir untuk akses para difabel. "Intinya untuk akses difabel tetap ada," tegasnya.
Editor : Joko Piroso