get app
inews
Aa Text
Read Next : Masa Tenang Pilkada, Panwaslu Grogol Bersama PPK Turun ke Jalan Bersihkan APK

PDIP Sukoharjo Terus Digoyang Ancaman Mundur Massal, Kali Ini Giliran Mojolaban

Senin, 11 Maret 2024 | 16:54 WIB
header img
Tangkapan layar sejumlah orang diduga pengurus Ranting PDIP Desa Demakan, Mojolaban, menyatakan akan mundur massal.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id -  Dampak ricuh rapat internal DPC PDIP Sukoharjo yang dipimpin Bupati Wonogiri Joko Sutopo atau Jekek di kantor PAC PDIP Weru, meluas hingga ke PAC Mojolaban. Beberapa pengurus ranting juga menyatakan sikap akan mundur massal.

Hal itu diketahui dari sebuah video yang  beredar luas di grup-grup WhatsApp, termasuk juga di grup wartawan Sukoharjo pada, Minggu (11/3/2024).

Berdasarkan tayangan video tersebut, sejumlah orang mengenakan seragam merah berlogo PDIP, diduga merupakan pengurus ranting di wilayah PAC PDIP Mojolaban, dengan lantang menyatakan akan mundur.

“Kami pengurus (ranting) PDIP Desa Demakan (Mojolaban) siap mengundurkan diri jika Ngadiyanto tidak dilantik menjadi dewan,” kata mereka dalam video.

Dikonfirmasi wartawan terkait kebenaran video tersebut, Ketua Ranting PDIP Desa Demakan, Sunarto membenarkan.

“Memang betul video itu. Dan tidak hanya Desa Demakan tapi juga ada yang dari Desa Palur dan Gadingan,” katanya.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut