Sementara itu, perjalanan menuju kota atau sekolah menjadi tantangan tersendiri bagi anak-anak. Mereka harus berjalan di sepanjang rel kereta api atau melewati jalan setapak yang terjal dan licin. Kondisi ini menjadi lebih berbahaya saat musim hujan, ketika jalur semakin licin dan berisiko.
Warga berharap pemerintah dapat memberikan solusi dengan membuka akses jalan menuju desa mereka. Mereka juga berharap pemerintah dapat menyediakan listrik untuk memenuhi kebutuhan dasar dan meningkatkan kualitas hidup mereka.
Hingga saat ini, belum ada kunjungan resmi dari pemerintah setempat untuk meninjau kondisi warga di pedukuhan terisolasi ini.
Warga berharap dengan adanya perhatian dan bantuan dari pemerintah, mereka dapat menjalani kehidupan yang lebih baik dan aman.
Editor : Joko Piroso