Tender Ulang Lagi ke 4 Kali, Lelang Rehab Jalan Pelemgadung-Ngarum Belum Juga Ada Pemenang

Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Setda Sragen, M Purwaka Adi N, ST., M.Si saat dikonfirmasi menjelaskan, hasil evaluasi tender atau seleksi yang dilaksanakan secara elektronik (e-procurement) akan selalu muncul di halaman LPSE.
"Penyedia yang mengikuti paket tender akan dapat mengetahui hasil evaluasi atas dokumen penawaran yang di-upload di system LPSE," jelasnya kepada iNews Sragen, Jumat (17/5/2024).
Masih menurut Purwaka, saat peserta pengadaan tidak lulus evaluasi, maka hasil evaluasi yang ditayangkan di halaman LPSE akan menjadi acuan bagi calon penyedia tersebut untuk memperbaiki dokumen penawaran saat membuat dokumen penawaran baru untuk menawar paket tersebut pada saat retender.
"Hasil evaluasi yang ditayangkan di halaman LPSE akan menjadi acuan bagi calon penyedia tersebut untuk memperbaiki dokumen penawaran," pungkasnya.
Editor : Joko Piroso