SRAGEN, iNewsSragen.id - Sempat viral, karnaval mobil hias yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Jadi ke-278 Kabupaten Sragen diwarnai oleh kericuhan, Senin, (27/5/2024). Puluhan warga terlibat dalam aksi saling dorong untuk berebut berbagai aksesori dari mobil hias, termasuk BH, buah-buahan, sayuran, dan makanan lainnya.
Kericuhan terjadi di Jalan Raya Sukowati, sekitar alun-alun Sasono Langenputro. Meskipun sudah dilarang karena mobil-mobil tersebut masih dalam penilaian tim juri, warga tetap tidak peduli dan terus berebut aksesori dari mobil hias.
Warga pengunjung karnnaval berebut sayuran dan buah-buahan.Foto:iNews/Joko P
Peserta karnaval, Tutik, mengonfirmasi bahwa warga berebut sayuran dan buah-buahan yang ada di mobil hias.
Sejumlah warga bahkan membawa kantung plastik dengan tujuan mengambil sebanyak mungkin sayuran, makanan, dan buah-buahan yang ada. Kericuhan ini membuat suasana karnaval menjadi riuh oleh warga yang berdesak-desakan.
Editor : Joko Piroso