get app
inews
Aa Read Next : Redam Potensi Konflik, Kapolres Sukoharjo Silaturahmi Temui Ketua PCNU dan Pagar Nusa

Diikuti 250 Peserta, Rakornas Pesantren Muhammadiyah di UMS Catat Jumlah Peserta Terbanyak

Selasa, 27 Agustus 2024 | 23:30 WIB
header img
Pembukaan Rakornas Pesantren Muhammadiyah di UMS.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id – Sebanyak 250 peserta mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) ke-7 Pesantren Muhammadiyah yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Pesantren Pimpinan Pusat Muhammadiyah (LP2 PPM) bertempat di Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, Selasa-Kamis ( 27-29/8/2024) ini mengusung tema “Membangun Kemandirian Pesantren Muhammadiyah melalui Pendayagunaan Wakaf dan Pengembangan Ekonomi”.

Saat membuka kegiatan, Wakil Rektor IV UMS, Dr. dr. Em Sutrisna, M.Kes., menyampaikan harapannya agar Rakornas mampu mengeluarkan hasil yang memberikan manfaat.

"Selama acara Rakornas Pesantren yang berlangsung selama tiga hari ini, para peserta akan menginap di Pesantren Mahasiswa (Presma) UMS," ungkapnya, Selasa (27/8/2024).

Ketua LP2 PPM, Dr. H. Maskuri, M.Ed., menjelaskan bahwa Rakornas Pesantren tahun 2024 di UMS adalah Rakornas dengan jumlah peserta terbanyak.

"Alasan Rakornas dilaksanakan di UMS adalah hasil evaluasi dari tahun sebelumnya yang pesertanya sangat terbatas karena keterbatasan asrama,” terangnya.

Sementara, Ketua Bidang Pengembangan Cabang Ranting dan Pembinaan Masjid PP Muhammadiyah, Drs. HA Dahlan Rais, M.Hum., dalam kesempatan itu menyampaikan, tema yang diangkat pada Rakornas kali ini sangat tepat.

“Banyak tanah wakaf yang dipercayakan kepada Muhammadiyah yang terlantar dan tidak dipergunakan secara maksimal sehingga ada beberapa yang diminta kembali oleh pemilik sebelumnya. Dengan adanya Rakornas ini diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan tersebut,” imbuhnya.

Dalam pembukaan Rakornas Pesantren ini juga dilaksanakan penyerahan penghargaan oleh Ketua PP Muhammadiyah kepada Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Wilayah Sulawesi Selatan, Prof. Ambo Asse, sebagai pelopor penyelenggara Pendidikan Ustadz Pesantren Muhammadiyah di Indonesia pada tahun 2022.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut