get app
inews
Aa Text
Read Next : Balap Liar Usai Sahur, 38 Motor Knalpot Brong dan 44 Pemuda Diamankan Polres Sukoharjo

Amankan Arus Mudik Lebaran, Polres Sukoharjo Siapkan Satgas Quick Response 

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:32 WIB
header img
Kapolres Sukoharjo AKBP Anggaito Hadi Prabowo mengecek kesiapan Satgas Quick Response penanganan laka lantas selama mudik Lebaran.Foto:iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id – Memastikan kelancaran arus mudik Lebaran 2025, Polres Sukoharjo menyiapkan Satgas Quick Response Penanganan Laka Lantas dalam rangka Operasi Ketupat Candi 2025.

Pembentukan satgas itu ditandai dengan apel dipimpin langsung oleh Kapolres Sukoharjo, AKBP Anggaito Hadi Prabowo, di lapangan presisi Mapolres Sukoharjo, Rabu (12/3/2025).

Apel diikuti jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Sukoharjo, satu pleton personel Samapta, satu pleton Satlantas, serta satu pleton gabungan dari Dishub, Dinkes, Damkar, BPBD, Senkom, dan komunitas ambulan Sukoharjo.

"Apel ini bertujuan untuk mengecek kesiapan personel serta sarana prasarana dalam menghadapi lonjakan arus lalu lintas selama periode mudik dan balik Lebaran," kata Kapolres.

Disampaikan oleh Kapolres, mobilitas pemudik tahun ini diperkirakan meningkat dibanding tahun sebelumnya. Oleh karenanya perlu diantisipasi dengan kesiapan maksimal agar dapat mencegah dan menanggulangi kecelakaan lalu lintas secara cepat dan tepat. 

"Tahun lalu, terjadi 1.514 kasus kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Sukoharjo dengan korban meninggal dunia sebanyak 120 orang dan korban luka ringan 186 orang. Kerugian material akibat kecelakaan mencapai Rp 1.320.450.000. Untuk itu, kami berharap tahun ini angka kecelakaan dapat ditekan," ujar Kapolres. 

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut