Cek Kesehatan Pengungsi Korban Banjir di Sukoharjo, Polisi Kerahkan Tim Dokkes

Nanang SN
Layanan cek kesehatan Tim Dokkes Polres Sukoharjo untuk pengungsi korban banjir yang berada di GOR Asrama Polisi Arumba.Foto:iNews/Istimewa

Kapolres yang menyempatkan meninjau layanan kesehatan bagi para pengungsi pada, Jum'at (17/2/2023) malam itu, juga menyerahkan bantuan logistik seperti telur, mie instan dan juga beras.

"Kami siapkan juga tim dokter dan tenaga kesehatan dari Dokkes Polres Sukoharjo, karena banyak warga pengungsian yang mengeluhkan sakit gatal-gatal maupun hal-hal yang lain," ungkapnya.

Ditambahkan Kapolres, sambutan warga tampak antusias mengantri saat dibuka pelayanan cek kesehatan gratis oleh Dokkes Polres Sukoharjo.

"Harapannya warga semua sehat, dan banjir segera surut sehingga bisa segera pulang ke rumah masing-masing," pungkasnya.

Editor : Joko Piroso

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network