Diduga bus tersebut hendak masuk ke area parkir mobil, namun tidak kuat melewati jalur dengan kondisi jalan menikung dan menanjak. Saat ini, petugas gabungan dibantu warga setempat sedang melakukan evakuasi terhadap para korban. Beberapa korban telah dievakuasi petugas dan relawan ke rumah sakit terdekat.
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy membenarkan kejadian kecelakaan tersebut. “Iya benar ada kecelakaan bus di Guci Tegal, Korban dievakuasi ke puskesmas,” katanya.
Artikel ini telah tayang di jateng.inews.id dengan judul " Detik-Detik Bus Wisata Sarat Penumpang Terjun ke Jurang di Guci Tegal, Sejumlah Orang Luka-Luka”.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait