Bagi Pagar Nusa, insiden ini dikhawatirkan menimbulkan dampak jangka panjang terkait keberlangsungan pencak silat sebagai warisan budaya bangsa. Jika hal ini terus berlanjut, ia khawatir pencak silat akan terasing di negerinya sendiri, dan perlahan-lahan punah.
Sebelumnya, Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit saat bersilaturahmi dengan Ketua PCNU Sukoharjo H. Khomsun Nur Arif dan pengurus PC Pagar Nusa Sukoharjo pada, Minggu (15/9/2024), menyatakan telah membentuk tim khusus untuk mengevaluasi kinerja anggota, terutama kepatuhan terhadap SOP (Standar Operasional Prosedur).
"Kami telah membentuk tim khusus yang akan mengevaluasi apabila ada anggota yang berbuat tidak sesuai dengan SOP maka akan ditindak tegas dan ditindaklanjuti, dan hasilnya akan kami sampaikan bersama-sama," imbuh Kapolres.
Editor : Joko Piroso
Artikel Terkait