get app
inews
Aa Text
Read Next : Bejat! Ayah dan Kakek Kandung di Toba Perkosa Bocah 8 Tahun

Kisah Istri Antar Suami Cuci Darah ke RS, Jalan Kaki Dorong Kursi Roda 10 Km

Minggu, 11 Juni 2023 | 23:51 WIB
header img
Aan Diniyati bersama suaminya Nurohman yang duduk di atas kursi roda saat ditemui di RS Bhakti Asih Brebes. (iNews.id)

Pasalnya, sang suami harus diangkat-angkat saat akan periksa. "Malu mas. Soalnya, kalau periksa itu suami saya diangkat-angkat. Jadi, saya gak mau merepotkan orang lain, sehingga milih pakai kursi roda ke rumah sakit," tegasnya.

Dia mengaku, kursi roda yang digunakan untuk membawa sang suami periksa itu merupakan hasil pembeliannya. Dia rela mengamen untuk bisa membeli kursi roda buat sang suami. "Kalau dulu saya kerjaannya mbutik bawang merah. Ngga cukup buat beli kursi roda, jadi saya ngamen agar bisa tercukupi buat beki kursi roda," ungkapnya.

Lebih lanjut, jika selama masa pengobatan sang suami dikaver oleh BPJS Kesehatan Penerima Bantuan Iuran (PBI).  "Alhamdulillah, selama suami saya cuci darah menggunakan BPJS Kesehatan. Jadi, tidak bayar," pungkas Aan.

Terpisah, Kepala Ruangan Hemodialisa RS Bhakti Asih Brebes Ahmad Muzaki menyampaikan, untuk saat ini kondisi Nurohman cukup stabil. Hal ini karena yang bersangkutan rutin kontrol dua kali dalam seminggu. "Awalnya ini yang bersangkutan menderita diabetes. Terus, kakinya bengkak dan gagal ginjal, jadi harus cuci darah," katanya.

Menurutnya, selama melakukan cuci darah yang bersangkutan menggunakan BPJS Kesehatan PBI.  "Bahkan hingga saat ini Nurohman rutin melakukan cuci darah selama dua kali dalam seminggu," pungkasnya.

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut