get app
inews
Aa Text
Read Next : Sadranan Sepi, Jasa Pembersih Makam TPU Pracimaloyo Sambat

Ternyata Tokoh Kanjeng Ibu Ratu Kidul dan Nyai Roro Kidul Sangat Berbeda, Ini Penjelasannya!

Sabtu, 01 Juli 2023 | 14:52 WIB
header img
Sri Gusti Kanjeng Ibu Ratu Kidul adalah tokoh legenda yang sangat populer di kalangan masyarakat Pulau Jawa yaitu Jawa Barat , Jawa Tengah , Jawa Timur dan pulau Bali.Foto:Ilustrasi/Istimewa

Menurut pengalaman seorang spiritualis pada tahun 1998, ia bertemu dengan Kanjeng Ibu Ratu Kidul di pantai Parang Tritis, Yogyakarta. Saat itu, Eyang Ratu Kidul didampingi oleh Nyi Roro Kidul.

Keduanya persis tetapi Eyang Ratu Kidul kulitnya kuning langsat, sementara Nyi Roro Kidul agak coklat. Selain itu, Eyang ratu Kidul mempunyai aura putih jernih dan gemerlapan seperti berlian, bulat mengelilingi seluruh tubuhnya.

Sedangkan aura Nyi Roro Kidul berwarna putih susu seperti cahaya lampu putih, tipis putih mengikuti postur tubuhnya. Ia diberi penjelasan bahwa Nyi Roro Kidul adalah patih atau kepala pengawalnya.

Nyi Roro Kidul adalah makhluk halus jenis jin yang mengabdi dan berguru kepada Eyang ratu.

Nyi Roro Kidul ditugaskan untuk mengontrol dan meredam angkara murka dari makhluk-makhluk gaib jenis jin dan berkekuatan gaib serta ilmu gaib yang berada di sepanjang pantai selatan Pulau Jawa.

Sumber: wikipedia diolah dari berbagai sumber

Editor : Joko Piroso

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut