SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Sejumlah aparat keamanan gabungan TNI-Polri di Kabupaten Sukoharjo dikerahkan untuk mengawal pergeseran logistik Pemilu 2024 dari 12 kecamatan ke gudang KPU Kabupaten Sukoharjo usai pelaksanaan rekapitulasi tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Untuk memastikan keamanan pergeseran logistik menjelang pelaksanaan rapat pleno dan rekapitulasi tingkat kabupaten, Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit, juga ikut memantau langsung.
Pantauan dilapangan, proses pergeseran salah satunya berlangsung di Kecamatan Kartasura dengan mengerahkan enam armada truk box besar untuk mengangkut logistik ke gudang KPU Sukoharjo, Rabu (28/2/2024) sore.
Kasubsi Penmas Polres Sukoharjo, Bripka Eka Prasetia mengatakan, Kapolres Sukoharjo juga melakukan pengecekan gudang penyimpanan logistik KPU untuk memastikan gudang terjaga dengan baik dari segala bentuk ancaman.
Hingga saat ini, dari 12 PPK di Kabupaten Sukoharjo sudah 10 PPK mengembalikan logistik pemilu ke gudang KPU Sukoharjo.
"Adapun logistik pemilu dari kecamatan yang sedang berproses untuk digeser ke gudang KPU adalah dari PPK Kartasura dan PPK Grogol," imbuh Eka.
Terpisah, Ketua KPU Kabupaten Sukoharjo Syakbani Eko Raharjo saat dihubungi menyampaikan, secara umum pelaksanaan rekapitulasi di tingkat PPK berjalan lancar.
"Setelah semua PPK mengirimkan hasil rekapitulasi ke KPU maka tahapan berikutnya adalah rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil di tingkat kabupaten," kata Syakbani.
Dijelaskan, untuk kotak surat suara yang berisi surat suara dan formulir-formulir lainnya serta alat coblos yang sudah tidak digunakan, langsung dikemas dan disegel untuk dibawa ke gudang KPU.
"Disana logistik akan disimpan sampai nanti ditunggu apakah dokumen-dokumen itu diperlukan ketika ada perselisihan atau tidak," pungkasnya.
Editor : Joko Piroso