Mencuri Alat Musik Milik Gereja di Sukoharjo, Warga Tulungagung Dikeler Polisi

Nanang SN
Salah satu alat musik berupa gitar listrik milik Gereja Pengharapan Allah, Desa Karangmojo, Weru, Sukoharjo, yang dicuri RH. Foto: iNews/ Istimewa

SUKOHARJO,iNewsSragen.id –  Seorang pria berinisial RH alias Rolex (23) warga Tulungagung, Jawa Timur, digelandang Satreskrim Polres Sukoharjo, Jawa Tengah, setelah menjual alat musik yang diduga hasil dari mencuri di sebuah gereja yang ada di Sukuharjo.

Alat musik yang dijual tersangka tersebut, diketahui milik Gereja Pengharapan Allah, Desa Karangmojo, Weru, Sukoharjo. Barang itu dilaporkan hilang dicuri pada, Rabu (11/1/2023) lalu.

“Pelakunya yakni RH alias Rotex (23), warga Tulungagung,” ungkap Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan pada, Senin (13/2/2023).

Kapolres menjelaskan, RH dibekuk Satreskrim Polres Sukoharjo, setelah mencuri alat musik berupa keyboard merek Roland dan gitar listrik di Gereja tersebut.

“Jadi pelaku diduga mencuri alat musik di gereja dengan cara menjebol atap, karena setelah kejadian itu didapati adanya reruntuhan di atap gereja,” terang Kapolres.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network