Nama Butet Trending Topik Usai Baca Puisi Sindir Otak Pandir dan Presiden Hobi Menculik 

Nanang SN
Tangkapan layar Butet Kartaredjasa saat membaca puisi di acara puncak Bulan Bung Karno / Twitter/ Fiona/ @Hate_Fiona

SUKOHARJO,iNewsSragen.id - Butet Kartaredjasa mendadak trending topik netizen dalam tren politik populer di Twitter pada, Minggu (25/6/2023). Hingga pukul 13.41 WIB nama Butet terus melaju disebut hingga 12,2 ribu Tweet.

Pria yang dikenal sebagai seniman dan budayawan asal Yogyakarta itu menjadi sorotan gara-gara puisi /monolog yang dibacanya di acara puncak Bulan Bung Karno di Stadion Gelora Bung Karno (SGBK) Jakarta pada, Sabtu (24/6/2023), menuai pro-kontra.

"Penghinaan dan pelecehan yang dilakukan Butet Kartaredjasa @masbutet tepat dilakukan di depan wajah Presiden @jokowi yang dianggap sudah mengangkat seorang yang punya hobby menculik sebagai menhan di kabinetnya," cuit akun King Purwa @BosPurwa.

Komentar akun King Purwa itu mendapat tanggapan dari aktivis yang juga pegiat media sosial dr. Eva Sri Diana Chaniago,"Butet kebablasan !!," cuit Eva @DrEvaChaniago.

Editor : Joko Piroso

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network